Panduan Cara Menyisipkan/Menambahkan Gambar kedalam Dokumen Microsoft Word


Bentuk Visual dapat kita gunakan sebagai media untuk memperjelas maksut dari teori yang anda gunakan dalam sebuah dokumen/penulisan/buku dan lain sebagainya. Ketika kita membuat sebuah Tutorial Tentang  Menginstall Aplikasi Microsoft Office akan terasa mengambang dalam fikiran jika dalam tutorial tersebut tidak disertai dengan adanya gambar sebagai media memperjelas.

menambahkan gambar

Dengan menambahkan gambar kedalam sebuah tulisan tentunya sangat membantu pembaca agar lebih mudah memahami inti dari penjelasan yang tengah kita bahas dalam suatu buku ataupun makalah.

Lalu bisakah kita menyisipkan bentuk visual(gambar) tersebut kedalam dokumen ?

Untuk Menambahkan gambar pada dokumen makalah yang anda kerjakan kita bisa menggunakan aplikasi pengolah kata Microsoft Word. Didalam sana terapat fiture yang bisa memabantu kita supaya bisa menambahkan IMG ke dalam dokumen.

Pada Tab Menu Insert kita dapat menambahkan bentuk visual seperti Picture, Clip Art Shapes, Diagram, dan beberapa bentuk visual lainnya. Karna pembahasan kita kali ini ialah

Bagaimana caranya Menambahkan Gambar yang ada pada Drive Kompter Kedalam dokumen Ms word.?

Pada dasarnya kita hanya memanfaatkan fiture Insert pada Microsoft word, namun jika tidak tau tahap serta bentuk penggunaan format ketika selesai import gambar dari komputer pastilah akan membingungkan. Karna itu mari saya pandu memasukkan gambar kedalam dokumen word serta tatacara mengaturnya.

Pengaturan Tata letak perlu kita lakukan supaya letak dari gambar yang kita sisipkan kedalam dokumen dapat sesuai dengan keingan kita.

Pengaturan Tata letak
  1. Silahkan siapkan Dokumen Ms. Word  anda (makalah/Kliping/penulisan lainnya)
  2. Kemudian letakkan cursort pada bagian paragraf yang anda ingin sisipi gambar
  3. Alihkan Pandangan anda pada Tab Menu Insert Tepatnya pada Grub Menu Ilustrations
  4. Untuk menambahkan Gambar anda dapat menggunakan fiture Picture, carilah dimana letak dari gambar yang akan anda sajikan dengan teks makalah anda.
  5. Tekan Insert Untuk menyetujui bahwa gambar yang anda pilih diletakkan kedalam paragraf



Penambahan gambar telah selesai, sekarang silahkan anda berlanjut ketahap pengaturan (formating IMG). Formating gambar ini akan munculk ketika anda telah menambahkan gambar kedalam lembar kerja Word, dialam menu Format tersebut ada banyak yang bisa kita lakukan seperti melakukan pengaturan bentuk gambar, bingkai dari gambar, dan juga tata letak dari gambar yang telah anda tambahkan tadi. Untuk itu silahkan anda pelajari tentang pengaturan tata letak gambar pada Microsoft word.




EmoticonEmoticon